Wednesday, November 6, 2013

Rutinitas Pagi untuk Sukses Karier... (insyaAllah)

1. Tiba tepat Waktu (hehehe, ini yg agak susah, nyampe di kantor 7.15 mah jarang2 kejadiannya #TepokJidat). Padahal, datang tepat waktu atau sedikit lebih cepat membantu kerangka berpikir anda untuk hari itu dan membantu meningkatkan rasa berhasil melakukan sesuatu.

2. Tarik Nafas Dalam-dalam.... -> Tarik nafas dalam-dalam dan lakukan sesuatu untuk fokus di sini dan pada saat ini.

3. Makan Sarapan yang Tepat -> Sarapan benar-benar makanan terpenting pada satu hari untuk membantu kita menjalani hari, bukan hanya lebih fit secara fisik, tapi juga punya energi mental yang diperlukan untuk menjalani hari kerja.

4. Awali hari Baru tanpa Mengungkit Hal-hal Lama -> Perlakukan setiap hari sebagai hari baru, Tinggalkan segala sesuatu yang buruk dari hari sebelumnya, fokus pada yang terjadi hari ini, rapikan semuanya dan siap terjun ketika diperlukan.

5. Jangan Moody (nah ini yg susah jg bagi Bunga, hikz hikz) -> Menurut Kerr, jam pertama di tempat kerja dapat menentukan barometer sikap untuk sisa hari anda. Jadi dari sudut pandang emosional murni, jam pertama di kantor, bagian penting dari hari anda. Satu keluhan di pagi hari dapat merusak seluruh tim dan menciptakan suasana yang tidak menyenangkan bagi setiap orang.

6. Atur Hari Anda -> Jam pertama di hari kerja merupakan waktu terbaik untuk menilai prioritas-prioritas anda dan fokus pada yang mutlak perlu diselesaikan. Banyak orang yang pikirannya bercabang-cabang di pagi hari dengan aktivitas-aktivitas yang tidak penting, misalnya baca email rumit dan membingungkan, padahal sebenarnya ada masalah lain yang lebih penting dan harus di-handle. Buat daftar to do, atau update yang sudah dibuat di hari sebelumnya, dan coba tepati. Tapi jika atasan punya kebutuhan urgent, boleh ubah prioritas anda. Anita Attridge, coach karier dan five O'clock Club, organisasi career coaching, mengatakan, ketika menyiapkan daftar to do pagi anda, tetapkan yang harus diselesaikan hari ini dan yang bisa diselesaikan besok. Tetapkan juga puncak waktu kerja dan buat rencana jadwal yang sesuai. Gunakan waktu puncak setiap pagi untuk mengerjakan tugas-tugas paling penting.

7. Hadir... -> Jika anda bukan manusia pagi, anda perlu dalam keadaan segar ketika tiba di kantor. Anda harus hadir secara kritis, secara mental dan fisik dan untuk komunikasi. Salah satu yang paling tidak disukai para pegawai adalah, supervisor memberi penugasan tanpa banyak senyum. Luangkan waktu untuk berhubungan dengan anggota tim sangat penting. Melakukan hal-hal yang sepintas tampak sepele: buat kontak mata, senyum, tanya bagaimana malam mereka, cek apakah mereka perlu bantuan.

8. Kumpul dan Bicara dengan Kolega -> Rapat singkat membantu orang fokus dan yang lebih penting lagi, berhubungan dengan semua orang sebagai tim.

9. Atur Ruang Kerja -> Rapikan meja dan ciptakan suasana ruang kerja rapi untuk seluruh hari anda.

10. Ingatkan diri sendiri tentang tujuan utama anda di tempat kerja -> Tujuan merupakan motivator yang paling kuat.

11. Jaga Perhatian Tidak Terpecah karena Inbox/Internet/social media.

12. Manfaatkan Pikiran Jernih -> Banyak orang yang merasa otak mereka berfungsi paling baik di pagi hari. Dan pagi hari juga waktu di mana mereka paling kreatif dan produktif. Pikirkan apakah anda sudah menggunakan kekuatan otak anda sebaik-baiknya dan merencanakan aktivitas high brain di pagi hari.


Taken From: Tabloid Aura Edisi Oktober 2013.

No comments:

Post a Comment