Saturday, April 11, 2020

INFO KARTU PRAKERJA



Rekan2 Program Prakerja, 

Rencananya, pendaftaran prakerja akan dibuka hari ini jam 7 malam oleh pak Menko melalui press briefing singkat via a) youtube live stream dan b) zoom conference dengan media dari kediaman beliau.

Persiapan:
1. Undangan link youtube/zoom akan disebarkan ke publik dan media di kisaran jam 5 sore.
2. Rilis pers dari Kemenko Perekonomian dan IG feed bahwa pendaftaran telah dibuka segera setelahnya.

Mohon bantuan dari rekan2 untuk:
- Menyebarkan info ttg press briefing dan link youtube utk publik di channel sosmed masing2. Nanti bisa repost feed dr IG Prakerja
- Membuat konten pengumuman di channel sosmed masing2, bahwa pendaftaran prakerja telah dibuka *setelah* press briefing selesai

Script Guideline:
- situs resmi telah menerima pendaftaran kartu prakerja (dan pendaftaran hanya di situs resmi)
- mee-recall syarat peserta kartu prakerja (WNI, 18, tidak sedang sekolah/kuliah formal)
- siapkan email, data diri spt NIK, foto ktp dan selfi dg foto KTP agar bisa sukses mendaftar (selengkapnya lihat prakerja.go.id/faq atau infografis di IG/situs)

Saturday, April 4, 2020

TIPS PERKULIAHAN ONLINE HEMAT KUOTA INTERNET BAGI DOSEN DAN MAHASISWA MILLENIAL


Dengan adanya Pandemi Covid-19 yang mulai mewabah di Indonesia pada Februari 2020, seluruh Perguruan Tinggi di Indonesia mengadakan kuliah Daring (Online). Demikian pula hal nya dengan Universitas Jambi (Unja).

Sebetulnya postingan tentang kuliah online menggunakan Aplikasi Zoom Meeting telah banyak berseliweran di media sosial, baik facebook, blog, hingga youtube.

Berikut saya berbagi sedikit pengalaman mengajar berkuliah daring, dengan fokus pada Tips hemat Kuota. Saya terinspirasi menulis ini, karena pada saat kuliah daring menggunakan aplikasi zoom, beberapa mahasiswa mengeluhkan kondisi paketnya yg terbatas, lalu ada yg susah signal, ada yg lemot/lambat loading, dan ada yg lagi di jalan (padahal udah disuruh diem di rumah aja). Alhasil kuliah kurang kondusif, sehingga saya hanya menggunakan aplikasi zoom untuk checklist kehadiran dan membahas/menjelaskan tentang materi serta tanya jawab. Selebihnya untuk pengerjaan soal latihan, saya beri waktu offline, lalu di share kembali beberapa waktu kemudian via WA group saja. Dengan demikian, kuota yang digunakan lebih hemat dan mahasiswa dapat mengerjakan soal latihan dengan fokus. Kebetulan mata kuliah yang saya ajarkan adalah Kalkulus dengan materi Persamaan Diferensial Orde 1, dengan jumlah mahasiswa lebih kurang 40 orang.

Sehingga tips untuk hemat kuota internet pada Kuliah Daring (dalam jaringan/online) dengan aplikasi zoom adalah sbb:
1. Gunakan 5 menit pertama untuk pengkondisian mahasiswa.
2. Gunakan 15 menit berikutnya untuk checklist kehadiran/presensi mahasiswa.
3. 20 menit selanjutnya adalah untuk menjelaskan materi serta tanya jawab. Lalu berikan soal-soal latihan untuk dikerjakan offline. Sepakati waktu share jawaban pada pukul berapa, dan jawaban di share melalui whatsApp group. Materi yang telah dijelaskan tadi, di share kembali pada WhatsApp group agar dapat dijadikan pedoman untuk pengerjaan soal-soal latihan.
4. Pada waktu yang ditentukan, mahasiswa sharing jawaban pada WA group, lalu dosen mengkoreksi/share jawaban yg tepat.
5. Waktu yg tersisa dpt digunakan utk diskusi, tanya jawab, dan penugasan via WA.

Berikut dokumentasi perkuliahan yang saya ampu via aplikasi zoom meeting, dengan materi PDB MK Kalkulus pada salah satu prodi di Unja sebagai contoh perkuliahan hemat kuota kali ini:




































Thursday, April 2, 2020

Prasangka yang Baik...

Prasangka yang baik akan terjadi bersama ihsan (perbuatan yang baik). Seorang muhsin (orang yang suka berbuat baik) tentu mempunyai prasangka yang baik terhadap Tuhannya, yakni bahwa Allah akan memberi ganjaran atas perbuatan baiknya. Dia tidak akan mengingkari janji dan akan menerima permohonan ampun dari hambaNya.
(Sumber: Tulisan Ibnul Qayyim al-Jauziyah)

Ketika Mengharapkan Sesuatu...

Siapa saja yang mengharapkan sesuatu, maka diisyaratkan adanya tiga hal:
Pertama, menyukai apa yang diharapkan.
Kedua, khawatir kehilangan sesuatu yang diharapkan.
Ketiga, berusaha keras untuk mendapatkannya.
Harapan yang tidak dikaitkan dengan sesuatu disebut angan-angan. Harapan berbeda dengan angan-angan. Setiap orang yang berharap pasti disertai rasa khawatir. Seorang yang berjalan di jalan raya bila merasa khawatir kehilangan sesuatu, ia akan mempercepat jalannya. (Sumber: Tulisan Ibnul Qayyim al-Jauziyah)

Tentang Kealpaan...

Amr az-Zahid berkata, "Karena kealpaanmu tentang dirimu dan berpalingnya engkau dari Allah swt, engkau akan melihat hal-hal yang membuat Allah murka. Engkau diam, tidak mengajak kepada kebaikan, dan tidak mencegah kemungkaran. Engkau takut kepada orang yang sebenarnya tidak bisa mendatangkan mudharat atau pun manfaat."

Allah Maha Penyayang...

Allah Maha Penyayang dan menyukai orang yang penyayang. Dia Maha Pemurah dan menyukai orang yang murah hati. Dia Maha Pandai dan menyukai orang yang pandai. Dia Maha Kuat dan menyukai orang yang kuat. Orang yang paling tidak Dia sukai di antara orang mukmin adalah orang yang lemah. Dia amat malu dan menyukai orang yang pemalu. Dia Maha Indah dan menyukai orang yang menyukai keindahan. Dia Tunggal dan menyukai orang yang melakukan sholat ganjil (witir).