Mimpi ketemu ular besar, digigit binatang buas, jatuh dari ketinggian, hmmm... artinya apa ya?? Menurut salah seorang tokoh dunia psikologi, Sigmund Freud, mimpi adalah pembawa pesan dari alam bawah sadar ke alam sadar, yang berisi keinginan, ketakutan, dan aktivitas emosi lain yang nggak disadari. Karena itu, bagi Freud, mimpi adalah pemuasan kebutuhan yang terpendam.
Jadi, berbeda dengan analisis mimpi yang kebanyakan bersifat pertanda akan masa depan, Freud, menggunakan mimpi untuk mendeteksi kebutuhan atawa dorongan terpendam yang ada dalam diri seseorang. Kebutuhan atau dorongan itu bisa beragam. Misalnya kebutuhan untuk berkuasa, kebutuhan akan kasih sayang, atau dorongan untuk melakukan perilaku kasar.
Namun teknik analisis ini juga masih kontroversial tuh. Beberapa ahli modern menganggap teknik itu sudah basi dan nggak benar. Walaupun mereka juga nggak menyangkal bahwa mimpi berhubungan dengan emosi.
sumber : majalah gadis edisi akhir oktober'08
yg saya phami mimpi adalah ketidksadaran yang terintegrasi oleh keakuan diri yang muncul melalui tidur.....
ReplyDeletebaiklah....
ReplyDelete