Dalam Kegiatan Belajar Mengajar, Mahasiswa pastinya punya beberapa kriteria dosen harapan. Berikut ini beberapa pendapat Mahasiswa STIE-GK yang saya tanyai kemudian saya rangkum dalam postingan blog ini:
1. Dosen sebaiknya tepat waktu, baik dalam jam masuk atau pun jam keluar.
2. Dosen sebaiknya humoris atau pun punya stock humor untuk menghidupkan suasana perkuliahan.
3. Dalam memberikan definisi teoritis haruslah yang sederhana dan mudah dimengerti.
4. Berikan contoh soal yang banyak untuk tiap pokok bahasan, agar mahasiswa semakin mengerti dan paham akan materi yang diajarkan dosen.
5. Dalam menerangkan sebaiknya tidak terlalu cepat dan tidak pula terlalu lambat.
6. Jika mahasiswa nakal atau ribut di kelas, hendaknya dosen tetap sabar dan tidak cepat marah.
7. Dosen sebaiknya tidak hanya terpaku pada slide presentasi saja.
8. Dosen sebaiknya sistematis namun tetap kreatif.
9. Sebaiknya dosen tidak terlalu sering memberi tugas atau jangan tiap minggu ada tugas (yeee,ini mah maunya mahasiswa banget).
10.Dosen tidak boleh pilih kasih atau membeda-bedakan mahasiswanya.
Dosen ke Mahasiswa sih maunya Nilai A, Kak :D.
ReplyDeleteOh ya Kak, moga iid gak salah kata dalam penulisan artikel blog kemaren. Maaf kalau iid ada salah kata dalam blog iid Kak.
Eh salalah Kak, mahasiswa ke dosen, bukan dosen ke mahasiswa :D
Deleteiya, gpp kok id, kakak emang bikin blog gak terlalu peduli respon n penilaian pembaca. apakah mereka menilai baik, buruk, atau biasa aja. Yang jelas kakak bikin tulisan dg harapan semoga info2 yg kakak sampaikan bermanfaat. Kalo evaluasi pengunjung per hari, kakak bisa lihat n evaluasi d daftar post :)
ReplyDeletehm, iya sih, mahasiswa pasti pengennya nilai A. Ada jg mahasiswa kakak yg pasrah aja, B atau C asal jangan D atau E, coz mereka kesulitan jawab soal2 ujian akhir semester, hehehe :D