Locus of Control dan Sikap
"Seseorang tidak terluka hatinya oleh apa yang terjadi, tetapi oleh opini yang ia ciptakan atas apa yang terjadi" (Michel De Montaigne)
Apa itu Locus of Control? Sebetulnya ini adalah istilah keilmuan yang banyak dipakai dalam kajian Psikologi. Secara sederhana, Locus of control adalah persepsi seseorang tentang kenapa sesuatu terjadi pada dirinya, atau kekuatan apa yang mendorong dirinya untuk melakukan sesuatu - person perception of why thing happens or what force drives the behavior.
Misalnya saja anda gagal atau pernah mengalami kepahitan di masa lalu. Semua org pernah gagal dan mungkin juga pernah punya pengalaman masa lalu yang pahit. Bedanya, ada orang yang menunjuk dirinya sebagai penanggung jawab atau yang bertanggung jawab atas peristiwa itu dan ada orang yang selalu menuding ke orang lain atau keadaan sebagai pihak yang bertanggung jawab. Bertanggung jawab di sini maksudnya adalah siapa yang harus berinisiatif untuk memperbaiki keadaan buruk itu.
Dalam teori ilmu pengetahuannya, locus of control ini secara garis besarnya bisa dikelompokkan menjadi dua: yaitu Internal locus of control dan external locus of control.
(to be continued)
No comments:
Post a Comment